Kabar gembira bagi warga Bogor Jawa Barat, Kawasan Alternatif Cibubur dan Depok Jawa Barat.
Sebab sejak 24 Desember 2022 pemerintah telah membuka ruas jalan tol Tol Cinere – Jagorawi (Cijago) seksi 3A.
Ruas jalan tol baru ini di buka secara fungsional, bersama-sama dengan delapan ruas jalan tol lain di seluruh Indonesia untuk melancarkan lalu lintas masa libur natal dan tahun baru 2023.
Jalan tol Cijago seksi 3A diharapkan mempermudah mobilitas pengendara, dengan memangkas waktu dan menghindari kemacetan penendara dari arah Bogor, Cibubur dan Depok yang selama ini melintasi ruas jalan tol dalam kota melalui.
Maka dari itu jalan tol ini dapat dimanfaatkan oleh pengendara atau warga Depok dan Tangerang Selatan yang ingin menuju area Bogor atau Puncak.
Hal tersebut lantaran jalan tol Cijago Seksi 3A ini terhubung langsung dengan jalan tol Jagorawi dan tol Depok – Antasari dengan adanya interchange di Krukut.
Bagi pengendara dari wilayah Depok bisa langsung ke wilayah Andara, Pondok Indah, Ragunan, jalan Antasari dan juga jalan TB Simatupang dengan mudah.
Jalan Tol Cijago membentang sepanjang 14,64 km dari ruas Jagorawi tepatnya pintu tol Cimanggis hingga Limo Cinere Depok.
#KONTANTV #TolCijago #cinerejagorawi #jalantolcijago