KONTAN - https://www.kontan.co.id/
Belakangan publik dihebohkan dengan kemunculan Super Flu yang ramai dialami sejumlah masyarakat di Indonesia.
Hingga akhir Desember 2025, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mencatat ada 62 kasus infeksi virus influenza A (H3N2) subclade K atau super flu di Indonesia.
Puluhan kasus tersebut tersebar di delapan provinsi, dengan konsentrasi terbanyak berada di Jawa Timur, Kalimantan Selatan, dan Jawa Barat.
Meski begitu, masyarakat diminta tidak panik namun tetap waspada dengan munculnya Super Flu atau influenza A (H3N2) subclade K ini.
Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan, super flu sama seperti flu biasa.
#kesehatan #flu #covid