PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST) mendapat hantaman keras saat pandemi virus corona melanda.
Seperti yang diketahui, kinerja pengelola gerai KFC ini masih mencatatkan kerugian hingga kuartal ketiga 2020.
FAST mencatatkan rugi Rp 283,2 miliar hingga 30 September 2020. Padahal pada periode yang sama tahun lalu, KFC masih untung Rp 124,4 miliar. Perusahaan juga memproyeksi masih belum mampu membalik kerugian yang dialami hingga akhir tahun nanti.
Sejak pandemi melanda hingga saat ini, ada 33 gerai KFC yang harus tutup sementara.
Menurut keterangan tertulis dari FAST, 33 gerai KFC tersebut bukan berarti tutup atau berhenti beroperasi. Jika nanti keadaan sudah membaik dan area properti dibuka kembali, Fast Food Indonesia berencana untuk mengoperasikan kembali 33 gerai tersebut.
FAST berharap, tidak ada lagi peraturan pemerintah yang menghambat bisnis pariwisata. Sehingga dapat memberikan kesempatan yang lebih baik bagi perusahaan untuk menjalankan usahanya.
#KontanTV #KFC # FastFoodIndonesia