Apakah Amerika Bakal Membela Taiwan di Bawah Kepemimpinan Trump Jika China Menyerang?


Selasa, 12 November 2024 | 12:02 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Kemenangan Presiden terpilih Donald Trump pada hari Selasa membuat warga Taiwan bertanya-tanya apakah AS akan membela mereka di bawah pemerintahan baru yang berpikiran non-intervensionis.

Mengutip Fox News, pernyataan publik Trump mungkin menunjukkan bahwa ia tidak akan bersedia mengerahkan pasukan untuk menghadapi negara adikuasa global lain dalam membela demokrasi pulau kecil.

"Saya pikir Taiwan harus membayar kami untuk pertahanan," kata Trump kepada Bloomberg Businessweek pada bulan Juni.

"Anda tahu, kami tidak berbeda dengan perusahaan asuransi. Taiwan tidak memberi kami apa pun," tambahnya.

Pada bulan Oktober, Trump sekali lagi mengeluhkan tentang bantuan AS untuk Taiwan dan menuduh negara itu "mencuri" industri mikrocip AS.

#kontan #kontantv #kontannews
#Defence #Military #Taiwan #China

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved