KONTAN - https://www.kontan.co.id/
PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) mengungkapkan masih ada 34 pesawat yang belum bisa diterbangkan, alias masih berstatus grounded.
Armada pesawat itu armada milik Garuda Indonesia dan Citilink.
Direktur Teknik Garuda Indonesia Mukhtaris mengatakan, Garuda Indonesia saat ini menerbangkan 58 pesawat dari total 72 armada yang dimiliki perusahaan.
Sementara Citilink menerbangkan 31 pesawat dari total 56 armada yang dimiliki.
Namun, pada periode puncak libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Citilink akan meningkatkan jumlah pesawat yang beroperasi menjadi 38 unit.
#garudaindonesia #citilink #giia