KONTAN -
https://www.kontan.co.id/
Fasilitas kredit yang belum ditarik nasabah, atau yang dikenal sebagai undisbursed loan, terlihat semakin meningkat.
Data dari Otoritas Jasa Keuangan menunjukkan bahwa undisbursed loan pada Januari 2025 mencapai Rp 2.348,9 triliun, meningkat 11,75% secara tahunan.
Jika dilihat dari sisi permodalannya, kelompok bank berdasarkan modal inti 3 menjadi kelompok dengan kredit menganggur terbanyak, disusul oleh KBMI 4, KBMI 2, dan KBMI 1.
Di jajaran bank beraset jumbo, PT Bank Central Asia mencatat nilai kredit menganggur tertinggi, mencapai Rp 427,679 triliun per Februari 2025.
Sementara itu, PT Bank Mandiri menjadi bank dengan pertumbuhan kredit menganggur tertinggi, naik 21,02% YoY menjadi Rp 257,69 triliun.
#kontan #kontantv #kontannews
#Bank #Kredit #Loan #Pinjaman
Instagram:
https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook:
https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter:
https://www.twitter.com/kontannews/