Maxim Indonesia Soroti Dampak Negatif dari Rencana Kenaikan Tarif Transportasi Daring


Rabu, 02 Juli 2025 | 23:45 WIB | dilihat

KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Maxim Indonesia, perusahaan penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi, menanggapi rencana Kementerian Perhubungan untuk menaikkan tarif perjalanan transportasi daring sebesar 8%-15%.

Perusahaan ini menilai bahwa kebijakan tersebut perlu dikaji ulang secara menyeluruh dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan, termasuk aplikator dan masyarakat selaku pengguna layanan.

Muhammad Rafi Assagaf, Government Relation Specialist Maxim Indonesia, menjelaskan bahwa pihaknya terus terlibat aktif dalam diskusi bersama pemerintah terkait formulasi kebijakan jangka panjang di sektor transportasi daring.

Namun, Rafi menyoroti potensi dampak negatif dari kebijakan kenaikan tarif terhadap ekosistem digital secara keseluruhan.

Menurutnya, masyarakat sebagai pengguna jasa transportasi daring berpotensi menjadi pihak yang paling dirugikan.

#maxim #indonesia #tarif #ojol


Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved