Tekanan Meningkat, Israel Bakal Banjiri Gaza dengan Bantuan Kemanusiaan | KONTAN News


Kamis, 14 Maret 2024 | 11:26 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Israel berencana "membanjiri" Jalur Gaza dengan bantuan kemanusiaan dari berbagai titik masuk.

Hal ini dilakukan ketika tekanan internasional meningkat untuk mengatasi masalah kelaparan yang semakin meningkat di wilayah kantong yang terkepung itu.

Mengutip Reuters, lembaga-lembaga bantuan telah memperingatkan bahwa 2,3 juta penduduk di wilayah tersebut menghadapi risiko kelaparan yang semakin besar.

Mereka menuduh Israel tidak berbuat cukup untuk memastikan bantuan yang cukup dapat disalurkan.

Israel mengatakan pihaknya tidak membatasi jumlah bantuan yang diperbolehkan masuk ke Gaza, dan menyalahkan kegagalan lembaga bantuan tersebut sebagai penyebab tertundanya bantuan.

Namun Israel menghadapi tuntutan yang meningkat bahkan dari sekutu terdekatnya untuk berbuat lebih banyak.

“Kami berusaha membanjiri wilayah tersebut, membanjirinya dengan bantuan kemanusiaan.”

Demikian pernyataan resmi juru bicara militer, Laksamana Muda Daniel Hagari kepada sekelompok wartawan asing.

Sebelumnya pada hari Rabu, militer mengumumkan bahwa enam truk bantuan dengan pasokan dari Organisasi Pangan Dunia telah memasuki bagian utara Jalur Gaza.

Truk tersebut melalui penyeberangan di pagar keamanan yang dikenal sebagai gerbang ke-96.

Hagari menambahkan, lebih banyak konvoi serupa akan menyusul serta pengiriman dari titik masuk lainnya, dilengkapi dengan pengiriman udara dan kargo bantuan melalui laut.

Namun Hagari mengakui bahwa memasukkan pasokan ke daerah kantong hanyalah salah satu bagian dari masalah.

Masih banyak yang perlu dilakukan untuk memecahkan masalah bagaimana mendistribusikannya secara adil dan efisien kepada orang-orang yang sangat membutuhkan.

Tantangan dalam menyalurkan dan mendistribusikan bantuan dengan aman terlihat jelas pada awal bulan ini.

Yakni ketika konvoi truk bantuan dikepung oleh ribuan orang yang mencoba mendapatkan pasokan dan tentara melepaskan tembakan.

Puluhan orang tewas dalam insiden tersebut.

Terdapat perbedaan pendapat yang tajam dari otoritas kesehatan Palestina, yang mengatakan sebagian besar korban tewas ditembak mati.

Sementara Israel mengatakan sebagian besar terinjak-injak hingga tewas atau tertabrak truk karena panik.

#kontantv #kontan #kontannews #palestina #israel #gaza #bantuankemanusiaan #perang #konflik
_____________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Berita Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved