KONTAN - https://www.kontan.co.id/
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyoroti beban anggaran pensiunan aparatur sipil negara atau ASN dalam jangka panjang yang nilainya mencapai Rp 976 triliun.
Anggaran tersebut setara 26,8% bila dibandingkan dengan anggaran belanja negara dalam APBN 2025 yang mencapai Rp 3.621,3 triliun.
Sri Mulyani berharap Pemerintah Daerah, bisa membantu memikul pembayaran pensiunan tersebut. Pasalnya, daerahlah yang banyak melakukan rekrutmen pegawai ASN.
Menurutnya, selama ini pemda tidak pernah berkontribusi atau menanggung sama sekali terkait pembayaran gaji pensiunan ASN.
Beban anggaran pensiunan ASN Rp 976 triliun dalam jangka panjang adalah temuan dari Badan Pemeriksa Keuangan.
#asn #pensiun #anggaran #menkeu