China Bantah Tudingan Filipina Soal Pulau Buatan di Laut China Selatan | KONTAN News


Selasa, 14 Mei 2024 | 14:10 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Pada Senin (13/5/2024), Filipina mengatakan mereka akan terus menjaga lebih ketat terumbu karang, perairan dangkal, dan pulau-pulau kecil di zona ekonomi eksklusifnya di Laut China Selatan.

Pasalnya, Filipina menduga China tengah membangun pulau buatan di wilayah sengketa tersebut.

Melansir Reuters, penjaga pantai Filipina mengatakan bahwa mereka telah mengerahkan sebuah kapal ke Sabina Shoal di kepulauan Spratly.

Sebelumnya, mereka mendokumentasikan adanya tumpukan karang mati dan hancur, serta gundukan pasir di wilayah tersebut.

Jonathan Malaya, juru bicara Dewan Keamanan Nasional (NSC), mengatakan Ketua NSC Eduardo Ano telah memerintahkan penjagaan yang lebih ketat di lokasi-lokasi dalam zona ekonomi 200 mil laut Manila.

Langkah ini dilakukan seiring dengan meningkatnya pertikaian diplomatik yang sudah berlangsung lama dengan Beijing.

“Berdasarkan hukum internasional, tanggung jawab kami adalah menjaga (lokasi tersebut) dan memastikan bahwa lingkungan di sana tidak akan rusak dan tidak akan ada kegiatan reklamasi,” kata Malaya.

China juga telah melakukan reklamasi lahan besar-besaran di beberapa pulau, membangun fasilitas militer, sehingga menimbulkan kekhawatiran di Washington dan wilayah tersebut.

Kementerian Luar Negeri China pada hari Senin menolak tuduhan terbaru Manila dan menyebutnya sebagai rumor yang tidak berdasar.

“Baru-baru ini, pihak Filipina telah berulang kali menyebarkan rumor, dengan sengaja menjelek-jelekkan China dan berusaha menyesatkan masyarakat internasional, dan itu sia-sia.”

Demikian kata juru bicara China Wang Wenbin dalam konferensi rutin.

Dia mendesak Manila untuk kembali ke jalur yang benar dalam menyelesaikan sengketa maritim melalui negosiasi dan konsultasi.

#kontantv #kontan #kontannews #china #Filipina #lautchinaselatan #pulau #buatan #reklamasi #sengketa
_____________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved