Presiden Ukraina Zelenskiy Khawatir Tanpa Bantuan AS, Pasukan Ukraina Makin Terdesak oleh Rusia


Minggu, 31 Maret 2024 | 11:07 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Kabar terkini Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mulai khawatir, jika Ukraina tidak mendapatkan bantuan militer dari Amerika Serikat maka pasukan Ukraina harus mundur karena makin terdesak.

“Kita tidak memiliki pertahanan udara, tidak ada rudal Patriot, tidak ada pengacau peperangan elektronik, tidak ada peluru artileri 155 milimeter," seperti Zelenskiy dikutip Washington Post.

Ini berarti pasukan Ukraina akan mundur selangkah demi selangkah dan membiarkan Rusia terus melakukan invasi.

Seperti kita tahu Presiden Amerika Serikat Joe Biden telah mendesak Dewan Perwakilan Rakyat AS yang dikuasai Partai Republik untuk segera menyetujui paket bantuan militer dan keuangan ke Ukraina.

Namun Ketua DPR Mike Johnson telah menunda masalah ini selama berbulan-bulan, dengan alasan prioritas anggaran untuk kepentingan di dalam negeri.

Di sisi lain, akibat Pasukan Ukraina tak mampu menahan serangan Rusia, kini Pasukan Rusia telah merebut kota Avdiivka di bagian timur.


#kontantv #kontan #kontannews #ukraina #perang #rusia #amerikaserikat #mikejohnson #joebiden #zelensky

_____________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Berita Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved