Paspor Singapura Jadi yang Terkuat di Dunia, Ini Alasannya


Rabu, 12 November 2025 | 16:15 WIB | dilihat

KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Singapura dinobatkan sebagai negara dengan paspor terkuat di dunia pada Selasa (11/11/2025) oleh perusahaan global di bidang perencanaan tempat tinggal dan kewarganegaan, Hanley and Partners, dalam daftar Henley Passport Index 2025.

Dalam daftar tersebut, pemegang paspor Singapura mendapatkan akses bebas visa ke 193 negara.

Sementara itu, menurut firma keuangan global, Arton Capital, dalam Passport Index 2025, paspor Singapura menempati posisi kedua terkuat di dunia, bersama Spanyol, dengan akses bebas visa ke 175 negara.

Paspor Singapura hanya tergeser satu tingkat oleh Uni Emirat Arab (UEA) yang memiliki akses bebas visa ke 179 negara.

Meski berbeda angka, kedua lembaga tersebut sepakat bahwa paspor Singapura tetap menjadi yang terkuat di Asia Tenggara.

#paspor #singapura #dunia #asiatenggara


Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved