Polemik Transfer Data AS-Indonesia, Bagaimana Tanggapan Ekonom?


Senin, 28 Juli 2025 | 15:15 WIB | dilihat

KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Kesepakatan transfer data antara Amerika Serikat dan Indonesia dapat mendukung perdagangan digital yang aman. Namun, implementasinya perlu dicermati agar tidak menyisakan celah risiko.

Ekonom Bank Permata, Josua Pardede, menegaskan pentingnya pemenuhan tiga elemen utama: standar internasional, kepatuhan regulasi nasional, dan pengawasan yang efektif.

Elemen pertama adalah Standar Internasional. Kesepakatan ini membuka jalan bagi standarisasi protokol transfer data, merujuk pada acuan global seperti GDPR dan Cross-Border Privacy Rules.

Elemen kedua adalah Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi Indonesia yang menjadi landasan hukum domestik. UU ini mengatur secara ketat pemrosesan data pribadi.

Elemen terakhir adalah tantangan terbesar: Penegakan dan Transparansi. Meski aturan sudah kuat, tantangan nyata di lapangan adalah efektivitas pengawasan dan penegakan hukum.

#kontan #kontantv #kontannews
Data #programing #coding #tranfers


Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved