KONTAN -
https://www.kontan.co.id/
Tiongkok memilih strategi "meruntuhkan tembok" dan memperluas lingkaran mitra dagangnya di tengah meningkatnya perang dagang dengan AS.
Demikian pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri China pada Selasa (15/4/2025).
Reuters melaporkan, Presiden AS Donald Trump telah menambahkan tarif yang sangat tinggi sebesar 145% pada barang-barang Tiongkok tahun ini sebagai bagian dari bea timbal balik yang lebih luas pada semua mitra dagang AS.
Hal itu memicu ejekan dan kritik dari Beijing, yang membalas dengan menaikkan pungutan pada barang-barang AS sebesar 125%.
"Dalam menghadapi ketidakpastian eksternal, Tiongkok akan bersikeras berjabat tangan alih-alih mengepalkan tangan, merobohkan tembok alih-alih membangun penghalang, menghubungkan alih-alih memisahkan," kata Lin Jian, juru bicara kementerian luar negeri, dalam jumpa pers pada hari Selasa.
Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) telah memperingatkan bahwa pertikaian perdagangan Tiongkok-AS yang berisiko tinggi dapat memangkas pengiriman barang antara dua ekonomi hingga 80% dan sangat merugikan pertumbuhan global.
Beijing telah menyebut strategi tarif Presiden AS Donald Trump sebagai "lelucon", yang membuat Menteri Keuangan AS Scott Bessent kesal.
"Ini bukan lelucon. Maksud saya ini angka yang besar," kata Bessent dalam wawancara Bloomberg Television. "Saya pikir tidak ada yang menganggapnya berkelanjutan, menginginkannya tetap di sini, tetapi ini jauh dari lelucon."
Menurut Bessent, Setiap negosiasi AS-Tiongkok harus datang dari "atas," yang melibatkan Trump dan Presiden Tiongkok Xi Jinping.
Xi pada hari Senin memulai lawatannya ke tiga negara di Asia Tenggara.
Di Vietnam, yang menghadapi potensi tarif AS sebesar 46%, Xi menyerukan kedua negara untuk menentang "intimidasi sepihak" dan memperkuat kerja sama dalam rantai produksi dan pasokan.
Setelah singgah selama dua hari di Hanoi, Xi akan melanjutkan lawatannya ke Asia Tenggara dengan mengunjungi Malaysia dan Kamboja, yang dapat dikenakan tarif tambahan AS masing-masing sebesar 24% dan 49%.
#kontantv #kontan #kontannews #china #tiongkok #amerika #tarifimpor #donaldtrump #xijinping
_____________________
Instagram:
https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook:
https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter:
https://www.twitter.com/kontannews/