Pandemi belum berakhir, ini cara meningkatkan daya tahan tubuh meski di rumah saja


Kamis, 19 November 2020 | 23:16 WIB | dilihat

Meskipun sudah berjalan hampir setahun, pandemi corona belum juga berakhir. Sejauh ini belum ada obat maupun vaksin virus corona. Upaya meningkatkan daya tahan tubuh jadi kunci mencegah penularan virus ini.



Ada banyak kebiasaan harian yang wajib kita terapkan agar tak mudah tertular penyakit. Mulai dari mengonsumsi makanan sehat, menjaga kebersihan, hingga berolah raga untuk meningkatkan daya tahan tubuh.



Nah, berikut ini ada beberapa tips untuk meningkatkan daya tahan tubuh:



Pertama, menjaga kualitas tidur. Kita sering kali tergoda untuk terus menonton film streaming, dan tidak memiliki waktu yang cukup untuk tidur nyenyak.



Felice Gersh, seorang dokter Obstetrics and Gynecology dan juga pendiri Integrative Medical Group of Irvine, merekomendasikan untuk tidur di waktu yang sama setiap malam, dan bangun di waktu yang sama setiap pagi.



Saat kita kurang tidur, tubuh lebih rentan terhadap infeksi. Sebab, tidur membuat sistem kekebalan kita beregenerasi, memungkinkan sel kita melakukan perbaikan kritis, dan menyembuhkan luka.



Tidur juga membersihkan organ-organ kita dari produk limbah yang dibuat oleh proses metabolisme di hari sebelumnya. Dengan kata lain, saat itulah tubuh kita meremajakan dan memulihkan diri.



#KONTANMencegahCovid19 #ingatpesanibu #satgascovid19 #pakaimasker #jagajarak #hindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun #kontantv #tips #TipsJagaImunitas



Video Terkait

Video Terkait

Berita Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved