KONTAN - https://www.kontan.co.id/
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump akhirnya bertemu dengan Presiden China Xi Jinping pada Kamis (30/10) pagi.
Pertemuan digelar disela-sela keduanya menghadiri KTT APEC di Korea Selatan.
Pertemuan kedua pemimpin negara dengan ekonomi terbesar dunia ini merupakan pertemuan pertama mereka dalam enam tahun terakhir.
Pertemuan ini juga menjadi pertemuan tatap muka pertama dengan Xi, sejak Trump kembali ke Gedung Putih pada Januari lalu.
Pertemuan ini diharapkan menjadi babak baru hubungan Amerika Serikat dan China.
#korea #xijinping #perang #dagang