Panas! Uni Eropa Kenakan Tarif 35,3% pada Mobil Listrik Tiongkok, Beijing Membalas?


Kamis, 31 Oktober 2024 | 03:30 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Uni Eropa telah memutuskan untuk menaikkan tarif pada kendaraan listrik buatan Tiongkok hingga 35,3%.

Kebijakan ini diambil setelah Uni Eropa menyelesaikan penyelidikan terkait mobil listrik China yang telah memecah belah Eropa.

Ada kecemasan bahwa keputusan ini bakal memicu pembalasan dari Beijing.

Melansir Reuters, lebih dari setahun setelah meluncurkan penyelidikan antisubsidi, Komisi Eropa akan menetapkan tarif tambahan mulai dari 7,8% untuk Tesla hingga 35,3% untuk SAIC Tiongkok, di atas bea masuk impor mobil standar UE sebesar 10%.

Tarif tambahan tersebut secara resmi disetujui dan dipublikasikan dalam Jurnal Resmi UE pada hari Selasa (29/10/2024).

#unieropa #tesla #china

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved