Siap-Siap, Ini Jadwal Debat Capres 2024 I KONTAN News


Kamis, 30 November 2023 | 16:35 WIB | dilihat
Kampanye Pemilu 2024 sudah dimulai sejak 28 November 2023.

Salah satu agenda yang ditunggu masyarakat Indonesia saat kampanye pemilu adalah debat calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Pemilu 2024.

Debat capres-cawapres adalah agenda wajib saat kampanye pemilu.

Selama ini masyarakat sangat antusias menyaksikan debat capres-cawapres.

Pasalnya, masyarakat bisa mengetahui langsung kemampuan calon pemimpin bangsa dari ajang debat tersebut.

Nah untuk Pemilu 2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyiapkan jadwal debat capres-cawapres sebanyak lima kali.

Hal itu disampaikan Koordinator Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat KPU RI, August Mellaz, Rabu 29 November 2023 dikutip dari Kompas.com.

Debat pertama dan kedua digelar pada 12 dan 22 Desember 2023.

Debat ketiga diselenggarakan pada 7 Januari 2024.

Debat keempat akan berlangsung 21 Januari 2024.

Debat terakhir dihelat pada 4 Februari 2024.

Dalam Keputusan KPU Nomor 1621 Tahun 2023 tentang Pedoman Teknis Pelaksanaan Kampanye Pemilu, debat capres-cawapres dilangsungkan selama 150 menit.

Waktu tersebut terdiiri dari 120 menit untuk segmen debat, dan 30 menit untuk jeda iklan.

#kontantv #debat #capres2024 #kpu #pemilu2024

Video Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved