Dominasi Pasar! BYD Kuasai 56% Mobil Listrik Indonesia, Percepat Pembangunan Pabrik


Sabtu, 24 Mei 2025 | 21:00 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Sejak resmi beroperasi di Indonesia pada Januari 2024, BYD bergerak cepat menancapkan dominasinya di pasar kendaraan listrik Tanah Air.

Hanya dalam waktu kurang dari dua tahun, pabrikan otomotif raksasa asal Tiongkok ini tak hanya mencuri perhatian, tetapi juga menjadi pemimpin pasar Battery Electric Vehicle (BEV) dengan penguasaan pangsa pasar mencapai 56 persen per April 2025.

Dominasi BYD bukan sekadar isapan jempol. Model-model seperti BYD Sealion dan M6 mencatatkan angka penjualan yang tinggi, masing-masing sebesar 1.793 dan 1.257 unit.

Disusul model-model lainnya seperti BYD Seal, Atto 3, dan Dolphin yang juga masuk dalam jajaran 12 besar mobil listrik terlaris.

Secara total, BYD menjual 3.496 unit kendaraan pada April 2025.

#kontannews #kontan #kontantv #mobillistrik #byd #penjualan #otomotif

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved