KONTAN - https://www.kontan.co.id/
Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming bertolak ke Johannesberg, Afrika Selatan, pada Jumat (21/11/2025) untuk menghadiri acara Konferensi Tingkat Tinggu (KTT) G20.
Gibran bertolak ke Afrika Selatan dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 09.15 WIB dengan memakai batik lengan panjang berwarna cokelat.
Keberangkatannya ini dalam rangka menjalankan penugasan Presiden RI Prabowo Subianto untuk mewakili kepala negara di KTT G20.
Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya mengatakan, Presiden Prabowo berhalangan hadir karena memiliki sejumlah agenda di Tanah Air yang bertepatan dengan KTT G20, sehingga kehadirannya digantikan oleh Wakil Presiden.
Menrutnya, kehadiran Gibran di forum KTT ini menegaskan komitmen pemerintah Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo untuk terus berperan aktif dalam pemulihan ekonomi global serta penguatan kerja sama internasional.
#ktt #g20 #gibran #prabowo