Pulang Cepat, Inilah Jam Kerja PNS Ramadhan 2025 & Prediksi Awal Puasa dari Kemenag


Selasa, 18 Februari 2025 | 05:30 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Kabar gembira bagi pegawai instansi pemerintahan.

Aparatur sipil negara atau yang dahulu dikenal sebagai pegawai negeri sipil akan memiliki jam kerja yang lebih singkat selama bulan puasa Ramadhan.

Pemerintah telah mengatur jam kerja ASN selama Ramadhan dalam Peraturan Presiden Nomor 21 Tahun 2023. Jam kerja instansi pemerintah dimulai pukul 08.00, baik pusat maupun daerah.

Jam kerja ASN pada Ramadhan hanya sebanyak 32 jam 30 menit dalam 1 minggu, tidak termasuk jam istirahat.

Keputusan Presiden Nomor 2 Tahun 2025 menetapkan hari libur dan cuti bersama bagi ASN. Tanggal 2, 3, 4, dan 7 April 2025 ditetapkan sebagai cuti bersama Hari Raya Idul Fitri.

Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah diperkirakan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.

Pemerintah belum menetapkan tanggal awal puasa Ramadhan 2025. Biasanya pemerintah menunggu hasil sidang isbat untuk penetapan awal puasa Ramadhan.

Arsad Hidayat, Direktur Urusan Agama Islam dan Bina Syariah pada Ditjen Bimas Islam Kemenag, menjelaskan bahwa berdasarkan data hisab, awal Ramadan 1446 H kemungkinan jatuh pada 1 Maret 2025.

Keputusan ini sejalan dengan keputusan ormas keagamaan Muhammadiyah. Muhammadiyah telah menetapkan awal puasa Ramadhan 2025 pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Muhammadiyah resmi menggunakan kriteria Kalender Hijriah Global Tunggal dalam penentuan awal bulan Hijriah.

Mengacu pada Kalender Hijriah Global Tunggal, 1 Ramadhan 1446 H bertepatan dengan tanggal 1 Maret 2025.

Dengan demikian, ASN diharapkan dapat menyesuaikan jam kerja dan libur selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri 2025.

#kontantv #kontan #kontannews #asn #pns #ramadan#ramadhan #puasa #jam #kerja #lebaran #libur
_________________________________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved