Isu Pangkalan Udara Rusia di Biak Numfor Bikin Australia Keder, Kemhan RI Membantah


Kamis, 17 April 2025 | 05:00 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Pemerintah Indonesia membantah laporan dari media intelijen militer internasional Janes yang menyebut bahwa Rusia telah mengajukan permintaan resmi untuk menempatkan pesawat tempurnya di Pangkalan Udara Manuhua, Biak Numfor, Papua.

Juru Bicara Kementerian Pertahanan RI, Brigjen TNI Frega Ferdinand Wenas Inkiriwang, menegaskan bahwa laporan tersebut tidak benar dan tidak sesuai fakta.

Menteri Pertahanan Australia, Richard Marles, mengonfirmasi bahwa ia telah berbicara langsung dengan Menteri Pertahanan Indonesia, Sjafrie Sjamsoeddin, yang menyatakan dengan jelas bahwa tidak ada pesawat tempur Rusia yang akan beroperasi di wilayah Indonesia.

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese turut menanggapi laporan tersebut.

Ia menyebut bahwa pemerintahannya telah menghubungi pihak Indonesia untuk meminta klarifikasi.

#udara #pangkalan #rusia #australia

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved