Semakin Bikin Cemas Barat, Menteri ESDM Rusia Kunjungi Korea Utara I KONTAN News


Kamis, 16 November 2023 | 20:05 WIB | dilihat
Menurut media pemerintah Korea Utara, delegasi Rusia yang dipimpin oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia Alexander Kozlov mengunjungi Pyongyang.

Kunjungan tersebut dilakukan saat Korea Utara mengumumkan kemajuan baru dalam program rudal balistik yang dilarang.

Melansir Reuters, Kozlov tiba pada hari Selasa (14/11/2023), ketika Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin bertemu dengan negara anggota PBB.

AS dan sekutunya mengatakan, mereka khawatir bahwa China dan Rusia membantu Korea Utara dalam memperluas kemampuan militernya.

Bantuan itu memungkinkan Pyongyang menghindari sanksi PBB.

KCNA memberitakan, Rusia dan Korea Utara sedang melakukan pembicaraan mengenai ekonomi, ilmu pengetahuan dan teknologi, tanpa memberikan penjelasan lebih lanjut.

Kozlov mengatakan pada sebuah acara jamuan bahwa Rusia ingin mengembangkan kerja sama substansial dengan Korea Utara.

Hal itu berdasarkan perjanjian yang dibuat oleh Presiden Rusia Vladimir Putin dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un ketika mereka bertemu pada bulan September di timur jauh Rusia.

Menurut artikel itu pula, Kozlov juga menyebutkan dukungan penuh Korea Utara terhadap Rusia dalam isu-isu regional dan internasional.

KCNA dalam artikel lainnya memberitakan, sebuah delegasi yang dipimpin oleh menteri kebudayaan Korea Utara berangkat ke St. Petersburg pada hari Selasa untuk menghadiri acara kebudayaan.

Korea Utara sedang dalam tahap akhir persiapan peluncuran satelit mata-mata, dan tampaknya telah menerima bantuan teknis dari Rusia, kata badan intelijen Korea Selatan bulan ini.

Program rudal Korea Utara, serta senjata nuklirnya, telah dilarang oleh resolusi Dewan Keamanan PBB, yang menjatuhkan sanksi terhadap negara tersebut.

Washington menuduh Korea Utara memasok peralatan militer ke Rusia untuk digunakan dalam perang melawan Ukraina.

Sebagai balasannya, Moskow memberikan dukungan teknis militer untuk membantu Korea Utara.

Korea Utara dan Rusia telah membantah adanya kesepakatan senjata, meskipun para pemimpin mereka menjanjikan kerja sama militer yang lebih erat pada pertemuan puncak mereka di bulan September.


#kontantv #korut #rusia #kozlov #kunjungan #kerjasama #vladimirputin #kimjongun

Video Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved