BPS: Ekspor Februari 2025 Naik 2,58% Menjadi US$ 21,95 Miliar


Senin, 17 Maret 2025 | 12:16 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Badan Pusat Statistik mencatat, kinerja ekspor Februari 2025 mencapai US$ 21,95 miliar. Kinerja ini meningkat 2,58% dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Menurut Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, peningkatan ini didukung oleh ekspor minyak dan gas serta non migas.

Ekspor migas mencapai US$ 1,14 miliar, naik 8,29% dari bulan sebelumnya. Sementara itu, ekspor non migas mencapai US$ 20,84 miliar, meningkat 2,29% dibandingkan bulan sebelumnya.

Amalia juga menyampaikan bahwa ekspor Februari meningkat secara tahunan sebesar 14,05%.

Peningkatan ekspor secara bulanan utamanya didorong oleh kenaikan nilai ekspor non migas, pada komoditas lemak atau minyak hewani/nabati yang meningkat 57,04%, mesin dan peralatan mekanis naik 37,85%, dan logam mulia dan perhiasan naik 16,45%.

Sementara itu, peningkatan ekspor migas utamanya didorong oleh peningkatan nilai ekspor minyak mentah.

Secara tahunan, peningkatan kinerja ekspor Februari 2025 didorong oleh peningkatan ekspor non migas terutama pada komoditas lemak atau minyak hewani/nabati, logam mulia dan perhiasan, dan komoditas besi dan baja.

#kontantv #kontan #kontannews #ekspor #bps
_________________________________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved