Borobudur Marathon 2024 Digelar 1 Desember, Bidik 10.000 Pelari | KONTAN News


Rabu, 29 Mei 2024 | 06:00 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 resmi diluncurkan di Radjawali Semarang Cultural Center, Semarang pada Senin (27/5).

Acara peluncuran yang dihadiri oleh 200 peserta termasuk komunitas lari & rekan media ini menandai dimulainya rangkaian menuju perhelatan akbar Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 yang akan diadakan pada tanggal 1 Desember 2024 di Magelang, Jawa Tengah.

"Run On, Mark It!" adalah tema yang diangkat pada Bank Jateng Borobudur Marathon 2024. Tema ini mengajak para pelari dari seluruh Indonesia dan luar negeri untuk menembus batas, menunjukkan determinasi, melengkapi perjalanan lari mereka, dan meninggalkan jejak serta legacy di Borobudur Marathon.

Pj. Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengatakan bahwa semangat "Run On, Mark It!" bukan hanya tentang berlari, tetapi juga tentang semangat pantang menyerah, semangat untuk terus maju, dan semangat untuk selalu berusaha memberikan yang terbaik.

“Saya yakin semangat ini akan diwujudkan oleh para pelari Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 dan membawa dampak positif bagi Jawa Tengah," ujar Nana.

Plt. Direktur Utama Bank Jateng Irianto Harko Saputro mengatakan, Bank Jateng selalu berkomitmen untuk mendukung UMKM dan perekonomian Magelang melalui Bank Jateng Borobudur Marathon 2024.

“Di tahun 2024 ini, kami akan memperluas UMKM yang dilibatkan dan mengadakan program akselerasi bagi para pelaku sektor usaha lainnya. Kami yakin Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 akan memberikan dampak ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat Magelang," tutur Irianto.

Sementara itu, Wakil Pemimpin Redaksi Harian Kompas Adi Prinantyo menjelaskan, Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 akan menjadi event yang spesial karena sudah 8 tahun berjalan dan sedang dalam perjalanan menuju satu dekade.

“Banyak hal menarik yang telah dipersiapkan, seperti kegiatan The Tour, The Big Tour, program Bank Jateng Pawone untuk UMKM, program 'Bank Jateng Young Talent 10K' untuk atlet muda, dan hadirnya World Athletic Label di tahun ini menandakan kualitas penyelenggaraan yang lebih baik. Saya yakin Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 akan menjadi event yang sukses dan membanggakan Indonesia," papar Adi.

Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 menargetkan 10.000 peserta yang akan berlari di 4 kategori, yaitu Marathon, Half Marathon, dan 10K.

#kontantv #kontannews #kontan #borobudur #amarathon #2024 #semarang #magelang #bankjateng #kompas #pelari
_____________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Berita Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved