Daihatsu, Toyota, Honda dan Hyundai Siap Memacu Penjualan di Momen Ramadan & Lebaran


Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:30 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Bulan Ramadan hingga Lebaran menjadi momentum penting bagi pabrikan dan dealer mobil untuk memacu penjualan.

Momentum ini diharapkan menjadi pendongkrak penjualan mobil pada bulan Maret 2025.

Menurut Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director Honda Prospect Motor, penjualan Honda menjelang Ramadan hingga Lebaran biasanya mengalami kenaikan sekitar 10%-20%.

Mobil yang paling laris biasanya adalah segmen entry level seperti Honda Brio dan model Sport Utility Vehicle atau SUV.

Sementara itu, Tri Mulyono, Marketing and Customer Relation Division Head Astra International Daihatsu Sales Operation, mengungkapkan bahwa penjualan unit Daihatsu biasanya naik sekitar 10%-15% dibandingkan bulan sebelumnya pada momentum Ramadan dan Lebaran.

#kontan #kontantv #kontannews
#Otomotif #Toyota #Jepang #Ramadhan

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved