Robert Kiyosaki Ramal Depresi Global, Yang Siap yang Akan Makmur


Selasa, 15 Oktober 2024 | 15:05 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Penulis Rich Dad Poor Dad, Robert Kiyosaki memprediksi kehancuran pasar saham yang dahsyat dan runtuhnya "The Everything Bubble".

Ia mendesak para investor untuk bersiap menghadapi kekacauan finansial, dengan mengatakan hanya mereka yang siap yang akan muncul lebih kaya dari kehancuran.

Kiyosaki membagikan wawasannya tentang ekonomi AS, emas, bitcoin, dan tren pasar di platform media sosial X pada hari Sabtu (12/10/2024).

Mengutip Bitcoin.com, Kiyosaki menunjuk pada harga emas yang mencapai tertinggi sepanjang masa, tetapi memperingatkan:

"Sayangnya, harga emas yang lebih tinggi umumnya berarti investor menjadi pesimis. Banyak investor beralih dari saham dan mulai membeli aset defensif. Jadi harga emas yang lebih tinggi belum tentu merupakan pertanda baik."

#roberti #kiyosaki #bitcoin #investasi

Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved