April 2024, Utang Pemerintahan Jokowi Tembus Rp 8.338 Triliun | KONTAN News


Sabtu, 01 Juni 2024 | 04:00 WIB | dilihat
KONTAN - https://www.kontan.co.id/

Utang lagi....utang lagi.

Lagi-lagi, pemerintahan Presiden Jokowi menambah banyak jumlah utang Indonesia.

Utang pemerintah hingga 30 April 2024 tercatat Rp 8.338,43 triliun, bertambah Rp 76,33 triliun atau meningkat sekitar 0,92% dibandingkan Maret 2024 Rp 8.262,1 triliun.

Hal itu berdasarkan dokumen realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024.

Secara rinci, utang pemerintah didominasi oleh instrumen Surat Berharga Negara (SBN) yang kontribusinya sebesar 87,94%.

Hingga akhir April 2024, penerbitan SBN tercatat sebesar Rp 7.333,11 triliun.

SBN Domestik tercatat sebanyak Rp 5.899,2 triliun.

Jumlah itu tediri dari Surat Utang Negara (SUN) sebesar Rp 4.714,08 triliun serta Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) sebesar Rp 1.185,12 triliun.

Sementara itu, SBN Valas yang tercatat adalah sebesar Rp 1.433,90 triliun dengan rincian, SUN sebesar Rp 1.077,05 triliun dan SBSN senilai Rp 356,85 triliun.

Untungnya, saat jumlah utang bertambah, rasio utang pemerintah terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) berkurang menjadi 38,64%.

Rasio utang terhadap PDB pada bulan sebelumnya sebesar 38,79%.

Oleh karena itu, Kementerian Keuangan sebagai bendahara negara meyakinkan bahwa kenaikan jumlah utang tidak perlu dikhawatirkan.

"Pemerintah mengelola utang secara cermat dan terukur untuk mencapai portofolio utang yang optimal dan mendukung pengembangan pasar keuangan domestik," jelas Kemenkeu.

#kontantv #kontan #kontannews #utang #negara #pemerintah #jokowi #april #2024 sbn #sbsn #sun #pdb
_____________________
Instagram: https://www.instagram.com/kontannews/
Facebook: https://www.facebook.com/kontannews/
Twitter: https://www.twitter.com/kontannews/

Video Terkait

Berita Terkait

Video Lainnya
Logo Kontan
2018 © Kontan.co.id All rights reserved